Jumat, 15 Januari 2010

Eksplorasi 2 Sumur Minyak


Untuk meningkatkan produksi minyak dan gas bumi (Migas), PT Pertamina EP akan melakukan pengeboran eksplorasi dua sumur baru migas, yakni Tasim dan Karangdewa, Kecamatan Lubai, Muaraenim.
Hal itu disampaikan perwakilan PT Pertamina EP, Harijanto, dan Ir Hasuanto Jaya dari BP Migas Perwakilan Sumbagsel, Selasa (12/1).
Menurut Harijanto sejak 17 September 2005, PT Pertamina EP ditunjuk oleh pemerintah untuk mengelola lahan/blok guna pengusahaan minyak dan gas bumi. Sebelumnya pihaknya telah melakukan survei geologi permukaan. Selain itu survei seismik yang akan digunakan untuk pembuktian kandungan migas dibawah permukaan dengan cara melakukan pengeboran eksplorasi (pengembangan).
Pengeboran akan memerlukan waktu sekitar 30-90 hari tergantung dari terget yang dituju. Semakin dalam target yang dituju tentu akan semakin lama waktunya. Jika dalam pengeboran tersebut terbukti menghasilkan minyak dan gas bumi, barulah akan dilakukan pengembangan untuk diproduksi. Untuk itu, pihaknya mengharapkan kerjasama dari semua pihak dalam kegiatan eksplorasi dan eksploitasi mendatang sehingga bisa lancar dan memasok cadangan migas secara nasional.
Sekarang kita masih menunggu keluarnya izin dari Pemerintah Kabupaten Muaraenim. Jika izin tersebut keluar, barulah pihaknya akan melakukan kegaitan eksplorasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar